Pesona Pulau Komodo, Wisata Kelas Dunia




Hiking atau menyelam adalah dua hal yang paling saya suka saat travelling. Untungnya dua hobi ini semuanya bisa di wujudkan di Indonesia, jadi gak harus jauh-jauh dan dan sering-sering ke luar negeri. Banyak tempat di negeri ini yang menawarkan tempat hiking dan menyelam kelas dunia.


Kalau mau hiking, Gunung Rinjani masih jadi tujuan utama saya. Gunung ini punya danau segara anak yang bagus banget di ketinggian sekitar 2.000 mdpl. Untuk menyelam, sebenarnya banyak banget spot bagus di Indonesia, salah satunya yang saya pilih adalah sekitar Labuan Bajo atau pulau Komodo.



Saya paling senang ke Labuan Bajo, karena ke tempat ini bukan cuma menyelam tapi juga bisa hiking. Labuan bajo adalah pintu masuk untuk hoping island alias pindah-pindah pulau. Banyak pulau-pulau yang bagus dan terkenal hingga mancanegara, misalnya saja pulau padar, pulau pinca, pulau komodo, pink beach yang punya pantai berwarna pink, juga pulau bajo sendiri yang dihuni oleh suku bajo. Untuk mendapat pemandangan yang spektakuler, kamu wajib mendaki alias hiking di pulau-pulau ini. Sebab justru dari atas inilah kamu bisa melihat keindahan pulau padar atau pulau rinca.




Sedangkan untuk menyelam, banyak spot yang menawan. Misalnya saja manta point. Di sini kamu bisa bertemu dengan puluhan manta yang berenang dengan bebasnya. Mereka seperti gak takut dengan kehadiran manusia. Selain itu ada juga spot batu bolong. Spot ini beneran hanya batu yang tengahnya bolong, tapi di bawah batu ini under waternya luar biasa. Terumbu karangnya sehat dan cantik, ikannya banyak dan warna-warni. Kalau sudah nyemplung kayaknya lupa buat naik ke darat. Tapi harus hati-hati karena arus di sekitar batu bolong ini agak kuat.




Dan kalau dah mau liburan ke berbagai tujuan di Indonesia, saya gak mau repot dan cari praktisnya. Untuk pembelian tiket pesawat, saya pakai Pegipegi. Di situ ini kita bisa cari tiket dari maskapai apa saja, termasuk Scoot . Maskapai ini memberikan harga lumayan terjangkau dan enaknya dapat bagasi pula.

Oh ya, beli tiket pesawat di situs Pegipegi ini mudah banget, kamu tinggal buka web-nya atau aplikasi dan klik flight. Maka kamu bisa memilih penerbangan dari mana dan mau ke mana. Setelah itu, data semua penerbangan yang kamu inginkan keluar beserta harganya. Kamu tinggal pilih, mau pakai maskapai apa. 





Bukan hanya menawarkan harga tiket yang kompetitif, Pegipegi juga banyak memberikan promo-promo menarik. Lumayan kan bisa jalan-jalan lebih hemat dan sering. Hehehe


Kalau lagi sibuk dan gak sempat buka webnya di komputer, saya pakai aplikasi Pegipegi. Buka aplikasi bisa di mana aja, di jalan, di café, di bioskop atau di mall. Jadi lebih praktis dan mudah. 
 Karena kelengkapan fitur ini makanya pembelian tiket untuk keperluan apapun lebih mudah pakai Pegipegi, baik buat liburan, kerja atau urusan keluarga.


Kemudahan dan kelengkapan yang ditawarkan Pegipegi juga membuat saya rajin berburu tiket ke sejumlah wilayah Indonesia yang keceh-keceh, terutama saat musim liburan. Apalagi Indonesia ini kayaknya gak habis buat di jelajahi. Mulai dari Sabang sampai Merauke.




Jangan lupa cek juga promo yang ditawarkan di aplikasi Pegipegi ini, karena promonya banyak yang menarik dan jumlahnya lumayan buat kurangin harga pembelian tiket kita. hehehe

Menariknya lagi, di website maupun di aplikasi Pegipegi ini ada layanan pelanggan alias customer service selama 24 jam. Menurut saya layanan pelanggan ini penting banget, apalagi buat pembelian tiket pesawat. Karena kalau ada apa-apa, misalnya mau batalin penerbangan atau mengecek keberangkatan, kita dengan mudah menelpon. Sehingga kita merasa aman. Menurut pengalaman saya, di era digital saat ini, aman adalah hal paling penting termasuk aman bertransaksi.



Hmm.. setelah dari Labuan Bajo, mau ke mana lagi ya... hehehe

Happy Travelling buddies

Sarie

liburansari

3 komentar:

  1. Saia dari daerah jauh dari laut. Melihat pemandangan laut seindah itu jadi pengeeen bgt

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayoo. Ke komodo, di jamin gak bakalan rugi. View nya keren banget.. laut dan darat. Lengkap. Tapi gak tanggungjawab ya kalau pingin balik lagi. Hehehe

      Hapus
  2. Keren, di tunggu lagi. Explore Wae Rebo dan Kelimutu www.komodowisata.com 🙏

    BalasHapus

Instagram